Steins Gate
Skor9.12 Episode24 + 23 Tayang6 Apr 2011 StudioWhite Fox RatingPG-13 GenreThriller, Sci-Fi

Steins;Gate adalah anime science fiction dengan plot mengenai konsep time traveling yang dilalui oleh mahasiswa nyentrik Rintarou Okabe. Dibantu oleh temannya, Okabe menelusuri garis waktu tempat mereka tinggal dan menghadapi berbagai fenomena kompleks yang berbahaya bagi masa depan umat manusia. Dibalik perjalanannya itu, organisasi riset internasional CERN menjadi musuh abadinya.

Di sebuah apartemen kecil, Rintarou Okabe dan 2 temannya, Daru dan Mayuri Shiina, sering berkumpul bersama. Okabe adalah seorang pemuda dengan gaya eksentrik dan memproklamirkan dirinya sebagai mad scientist, Shiina merupakan teman sepermainannya dan yang paling lama mengenal dirinya, sementara Daru yang bertubuh gemuk adalah hacker muda kenalan Okabe.

Percobaan teknologi yang mereka lakukan lewat keisengan Daru meretas situs CERN, secara tak sengaja menciptakan alat dengan sistem pengiriman pesan ke masa lalu. Phone Microwave, diyakini sebagai mesin waktu yang dapat mengubah takdir berbekal kiriman SMS. Tanggung jawabnya sebagai penjelajah waktu membuat Okabe harus memilih antara keburukan untuk hidupnya atau dunia.

Steins;Gate HD Full Episode

  1. Turning Point
  2. Time Travel Paranoia
  3. Parallel World Paranoia
  4. Interpreter Rendezvous
  5. Starmine Rendezvous
  6. Butterfly Effect's Divergence
  7. Divergence Singularity
  8. Chaos Theory Homeostasis I
  9. Chaos Theory Homeostasis II
  10. Chaos Theory Homeostasis III
  11. Dogma in Event Horizon
  12. Dogma in Ergosphere
  13. Metaphysics Necrosis
  14. Physically Necrosis
  15. Missing Link Necrosis
  16. Sacrificial Necrosis
  17. Made in Complex
  18. Fractal Androgynous
  19. Endless Apoptosis
  20. Finalize Apoptosis
  21. Paradox Meltdown
  22. Being Meltdown
  23. Open the Steins Gate
  24. Achievement Point

Steins;Gate Specials

  1. Egoistic Poriomania
  2. 23 (β) Open the Missing Link - Divide By Zero

Steins;Gate 0

  1. Missing Link of the Annihilator: Absolute Zero
  2. Epigraph of the Closed Curve: Closed Epigraph
  3. Protocol of the Two-sided Gospel: X-Day Protocol
  4. Solitude of the Mournful Flow: A Stray Sheep
  5. Solitude of the Astigmatism: Entangled Sheep
  6. Eclipse of Orbital Ordering: The Orbital Eclipse
  7. Eclipse of Vibronic Transition: Vibronic Transition
  8. Dual of Antinomy: Antinomic Dual
  9. Pandora of Eternal Return: Pandora's Box
  10. Pandora of Provable Existence: Forbidden Cubicle
  11. Pandora of Forgotten Existence: Sealed Reliquary
  12. Mother Goose of Mutual Recursion: Recursive Mother Goose
  13. Mother Goose of Diffractive Recitativo: Diffraction Mother Goose
  14. Recognition of the Elasic Limit: Presage or Recognize
  15. Recognition of the Asymptotic Line: Recognize Asympote
  16. Altair of the Point at Infinity: Vega and Altair
  17. Altair of the Hyperbolic Plane: Beltrami Pseudosphere
  18. Altair of Translational Symmetry: Translational Symmetry
  19. Altair of the Cyclic Coordinate: Time-leap Machine
  20. Rinascimento of the Unwavering Promise -Promised Rinascimento-
  21. Rinascimentio of Image Formation: Return of Phoenix
  22. Rinascimento of Projection -Project Amadeus-
  23. Arclight of the Point at Infinity: Arclight of the Sky


[Daftar Anime Terbaik] - Terakhir SyamSalabim cek, Steins;Gate merupakan salah satu anime dengan rating yang paling tinggi. Bukan tanpa sebab, anime bertema Sci-Fi ini memang memiliki plot yang keren dan mindblowing. Konsep tentang perjalanan waktu tentu bukan pilihan latar belakang kisah yang mudah diadaptasi.

Rintarou Okabe sebenarnya hanyalah seorang mahasiswa biasa yang suka memainkan karakter ilmuwan gila. Gayanya yang absurd menjadi hiburan tersendiri bagi beberapa temannya, utamanya Shiina. Ketika Okabe harus berurusan dengan mesin waktu temuan tak terduga itu, tanpa tahu dirinya memiliki kemampuan Reading Steiner, membuatnya dapat merasakan perubahan garis waktu.

Mesin waktu tentunya merupakan alat yang rumit, terlebih lagi Phone Microwave yang tercipta di apartemen Okabe. Hanya dengan beberapa kiriman teks saja, kehidupan banyak orang dapat berubah sepenuhnya, tak terkecuali seisi kota. Ketika fenomena itu terjadi, Okabe satu-satunya orang yang dapat mengetahui bagaimana dunia yang ia kenal disekitarnya berganti dengan seketika.

Awal perjalanan waktunya sendiri menjadi nyata ketika pertemuannya dengan Makise Kurisu, mahasiswi cerdas sekaligus ilmuwan yang juga mempelajari konsep time traveling. Mendapat julukan Christina dari Okabe, ia menjadi sosok terdekat dalam membantu Okabe menghadapi dilema terberatnya ketika harus berhadapan dengan sejarah buruk yang terus terulang.

Okabe dan Christina menjadi duo partner yang saling mengerti satu sama lain, satu-satunya yang menjaga Okabe tetap waras dan tak merasa kesepian. Meski begitu, sayangnya Okabe tetap sendirian ketika harus menyelami lagi garis waktu untuk menemui kebuntuan lain dan melihat takdir kejam di jalur kehidupan yang berbeda, seperti kematian orang yang disayanginya.

Hanya ada satu garis waktu yang dapat dilalui dengan hasil positif, dan jawabannya dimiliki oleh John Titor. Siapakah John Titor ini? Mungkin cuma Daru yang paling tahu. Berbicara mengenai tokoh ini, impresi Syams terhadap sosok Daru sendiri cukup unik.

Disatu sisi menurut Syams Daru adalah karakter lucu dan menghibur, perpaduan comic relief dan ilmu hacker-nya sangat menarik dan nyaris sempurna. Disisi lain sifatnya yang pemalas, mesum, dan bertolak belakang dengan kenyentrikan Okabe membuatnya tak terlalu likeable. Apapun itu, keberadaan Daru dalam anime ini tidaklah sembarangan.

Pada akhirnya, bagaimanapun juga cerita mengenai time traveling kemungkinan akan selalu mengalami kendala dalam plot line yang dibangun. Penjelasan yang coba disampaikan atas beberapa kejadian tetap tertutupi oleh kompleksitas yang tak bisa dilogika. Banyak contoh yang bisa disebutkan.

Pertanyaannya, apakah Steins;Gate membawa masalah yang sama? Agan akan tahu sendiri ketika mengunduh dan memutuskan mengikuti anime Steins;Gate subtitle Indonesia berikut.