Untuk pemilik website, menerapkan desain yang keren dan unik wajib menjadi perhatian. Pasalnya, pengunjung tidak akan betah membaca konten dengan tampilan yang membosankan. Halaman interface yang menarik menjadi daya tarik utama bagi visitor ketika mengunjungi sebuah situs online.
Desain website sendiri tak lepas dari kombinasi warna (color combination). Melalui perpaduan warna yang cocok, halaman situs atau blog Agan dapat mengekspresikan keindahan yang akan membuat kagum serta menghipnotis para pengunjung untuk berlama-lama menikmati website yang dimiliki. Seperti blog SyamSalabim, lumayanlah animasi pelangi pada menu-nya. Hehe..
Berbicara soal warna, bagi blogger tentunya tahu bahwa penerapan warna pada halaman HTML diaplikasikan dalam bentuk kode RGB dan HEX. Biasanya kode tersebut ditaruh di elemen CSS. Pastinya sulit untuk menghapal warna yang tertanam lewat kode RGB-HEX. Maka dari itu, tools online seperti Color Schemer atau HTML Color Picker sangat berguna membantu masalah ini.
TOOLS
51.102.255
#3366FF
102.51.255
#6633FF
204.51.255
#CC33FF
255.51.204
#FF33CC
51.204.255
#33CCFF
0.61.245
#003DF5
0.46.184
#002EB8
255.51.102
#FF3366
51.255.204
#33FFCC
184.138.0
#B88A00
245.184.0
#F5B800
255.102.51
#FF6633
51.255.102
#33FF66
102.255.51
#66FF33
204.255.51
#CCFF33
255.204.51
#FFCC33
Tools di atas merupakan Color Schemer Online: HTML Color Picker. Fungsinya untuk mengetahui kode RGB/HEX pada warna tertentu juga sebaliknya. Kode tersebut nantinya bisa digunakan dalam halaman HTML seperti blog untuk menampilkan warna yang diinginkan baik pada background atau font color.
Penggunaannya, silahkan pilih sampel dari kotak warna yang tersedia. Kode RGB-HEX berupa kombinasi huruf dan angka akan muncul di kotak kiri serta di bawah warna masing-masing sehingga bisa di copy paste. Warnanya dapat dicerahkan (Lighten) atau digelapkan (Darken) sesuai selera.
Selain itu, Agan juga bisa menginput kode RGB-HEX untuk mengetahui warna apa yang terbentuk dari kode itu. Untuk warna RGB, tambahkan angka pada tiap kotak RGB, maksimal 3 digit, kemudian klik Set RGB. Sedangkan untuk warna HEX, masukkan 6 karakter gabungan huruf dan angka, lalu klik Set HEX.
0 Comments